Spanyol Vs Polandia: Link Live Streaming Euro 2020

Azza Azzahra

Prediksi Pertandingan, Susunan Pemain & Link Live Streaming Spanyol VS Polandia

Wartaberitabaru.com – Timnas Spanyol akan bersua dengan Timnas Polandia di putaran ke 2 Group E Euro 2020, Minggu (20/6/2021). Pertemuan ini akan dilangsungkan di La Cartuja, Seville. Skuad asuhan Luis Enrique harus ekstra hati-hati karena Polandia tak ingin mengalami kekalahan yang kedua kali, yang ini berarti jika kalah lagi maka sudah bisa dipastikan harus angkat koper lebih awal.

 

Kedua tim sama-sama tidak bisa memaksimalkan hasil di laga pertama. Spanyol bermain imbang 0-0 melawan Swedia di La Cartuja, sedangkan Polandia kalah 1-2 saat berhadapan dengan Slovakia di Saint Petersburg.

Spanyol sebenarnya menguasai jalannya pertandingan, namun mereka tidak mampu menundukkan Swedia. Salah satu pemain yang menjadi sorotan publik yaitu pemain depan mereka Alvaro Morata. Dia melepas tiga tendangan, namun tak satu pun yang mengarah ke gawang.

 

Sementara di pihak Polandia, yang mempunyai beberapa pemain bertalenta seperti Piotr Zielinski dan Robert Lewandowski, sebenarnya mereka diatas kertas sangat diunggulkan ketika melawan Slovakia. tapi, Polandia malah kalah.

 

Tertinggal karena gol bunuh diri kiper Wojciech Szczesny menit 18, Polandia memang sempat membalas melalui gol Karol Linetty pada menit 46. Tapi, Polandia harus bermain 10 pemain ketika Grzegorz Krychowiak diusir wasit keluar lapangan setelah mendapat kartu kuning yang kedua pada menit 62, dan Slovakia kemudian memastikan keunggulan lewat gol Milan Skriniar pada menit 69 hingga bertahan sampai peluit panjang berbunyi.

 

Lolos atau tidaknya La Furi Roja tak bisa dipastikan di pertandingan ke 2, apapun hasil yang mereka raih saat bertemu Polandia. Nasib Spanyol baru dipastikan ketika pada pertandingan putaran ke 3. Sedangkan Polandia malah sebaliknya. Jika mereka sampai kalah dari Spanyol, maka Lewandowski dkk bisa dipastikan takkan bisa berakhir di posisi dua besar dalam klasemen.

 

Polandia sudah dipastikan siap berlaga habis-habisan di La Cartuja. Skuad Luis Enrique tak boleh lengah. Tapi, bila mereka bisa mengulangi permainan seperti saat melawan Swedia, dan kali ini harus didukung dengan penyelesaian akhir yang lebih tajam, La Furia Roja tampaknya dapat menyudahi perlawanan Lewandowski dkk.

 

Prediksi Susunan Pemain :

 

Spanyol (4-3-3): Simon (kiper); Alba, Pau Torres, Laporte, Marcos Llorente (belakang); Koke, Rodri, Thiago (tengah); Olmo, Gerard Moreno, Ferran Torres (depan)

Pelatih : Luis Enrique.

Info team : Busquets (meragukan).

 

Polandia (3-4-1-2): Szczesny (kiper); Bednarek, Glik, Bereszynski (belakang); Rybus, Linetty, Klich, Jozwiak; Zielinski (tengah); Swiderski, Lewandowski (depan).

Pelatih : Paulo Sousa.

Info team : Krychowiak (skorsing).

 

Head-to-Head :

Pertemuan: 10

Spanyol menang: 8

Gol Spanyol: 27

Imbang: 1

Polandia menang: 1

Gol Polandia: 8

 

5 Pertemuan Terakhir :

08-06-2010 Spanyol 6-0 Polandia (Friendly)

26-01-2000 Spanyol 3-0 Polandia (Friendly)

18-08-1999 Polandia 1-2 Spanyol (Friendly)

09-02-1994 Spanyol 1-1 Polandia (Friendly)

20-09-1989 Spanyol 1-0 Polandia (Friendly)

 

5 Pertandingan Terakhir Spanyol (S-M-M-S-S)

26-03-21 Spanyol 1-1 Yunani (Kualifikasi Piala Dunia)

28-03-21 Georgia 1-2 Spanyol (Kualifikasi Piala Dunia)

01-04-21 Spanyol 3-1 Kosovo (Kualifikasi Piala Dunia)

05-06-21 Spanyol 0-0 Portugal (Friendly)

15-06-21 Spanyol 0-0 Swedia (Euro)

 

5 Pertandingan Terakhir Polandia (M-K-S-S-K)

29-03-21 Polandia 3-0 Andorra (Kualifikasi Piala Dunia)

01-04-21 Inggris 2-1 Polandia (Kualifikasi Piala Dunia)

02-06-21 Polandia 1-1 Rusia (Friendly)

08-06-21 Polandia 2-2 Islandia (Friendly)

14-06-21 Polandia 1-2 Slovakia (Euro)

 

Statistik :

Spanyol  :   – Selalu superior dan selalu bisa mencetak sedikitnya 2 gol dalam 3 laga terakhir melawan Polandia.

– Selalu clean sheet dalam 2 laga terakhir ketika melawan Polandia.

– Spanyol tak pernah kalah dalam 8 laga terakhir, namun hanya menang 3 kali (M3 S5 K0).

Polandia :  – Tak pernah meraih kemenangan dalam 4 laga terakhir (M0 S2 K2).

– Selalu kemasukan 2 gol dalam 3 dari 4 laga terakhir saat melawan Spanyol.

– Hanya bisa meraih kemenangan 1 kali dalam 8 laga terakhirnya (M1 S3 K4).

 

Link Live Streaming :

Link Live Streaming Spanyol VS Polandia :   LINK=>

[button color=”red” size=”medium” link=”https://cr7soccer.club/00/2.php” icon=”” target=”true”]Link Live Streaming Spanyol VS Polandia[/button]

 

Also Read

Leave a Comment

Ads - Before Footer